Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 02 Sep 2019 - 09:02:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Mantan Kapolda: Saya Putera Asli Papua, Mari Jaga Tanah Ini dengan Baik

tscom_news_photo_1567389757.jpg
Mantan Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw (Sumber foto : ist)


JAYAPURA (TEROPONGSENAYAN)--Mantan Kapolda Papua Irjen Pol Paulus Waterpauw mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga kedamaian, serta jauh dari perpecahan.

Ajakan ini disampaikan dalam dialog interaktif di RRI Jayapura, Kota Jayapura, Minggu (1/9/2019) ketika mendampingi Kapolda Papua Irjen Pol Rudolf Alberth Rodja dan Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Jhosua Pandit Sembiring, dengan topik Damailah Papuaku.

"Saya berharap sebagai mantan Kapolda Papua dan saya putera asli Papua, mari kita semua menjaga tanah ini dengan baik, aman dan damai," katanya.

Dia mengaku sangat menyayangkan kejadian pada Kamis pekan kemarin, yang akar persoalannya bermula dari Surabaya dan Malang, Jawa Timur.

"Saya lama menempuh pendidikan di Surabaya dan saya sangat dekat dengan warga di sana. Kita harus membangun komunikasi yang baik dengan masyarakat, kita semua Bhineka Tunggal Ika," katanya.

Paulus mengaku telah mendatangi sejumlah warga dan mengajak untuk kembali bersatu dan membangun serta menjaga kedamaian Papua.

"Kemarin saya mendatangi semua masyarakat, untuk bersama-sama membantu kami untuk menjaga kedamaian di tanah Papua. Kita merasakan luka hati dengan adanya penjarahan, pengrusakan yang dilakukan oleh pendemo," katanya.(plt/ant)

tag: #papua  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement