Oleh Jihan pada hari Selasa, 18 Feb 2020 - 10:18:16 WIB
Bagikan Berita ini :

Telkom Terus Komitmen Dukung Akselerasi Ekosistem Digital Indonesia

tscom_news_photo_1581995896.jpeg
(Kiri-kanan) Direktur Strategic Portfolio Telkom Achmad Sugiarto, Managing Partner MDI Singapore Kenneth Li, Founder BukaLapak Achmad Zaky, Co-founder Kredivo Akhsay Garg, CEO & Co-Founder Kata.ai Irzan Raditya, dan COO PrivyID Amanda Novia menjadi pembicara dalam acara (Sumber foto : Dokumen Telkom)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sebagai agenda tahunan untuk melihat tren bisnis ke depan, MDI Venture tahun ini melangsungkan acara “Digital Trends 2020 from The Eyes of VC’s and Telcos” di GoWork FX Sudirman, Jakarta (17/2).

Acara yang dihadiri lebih dari 100 partisipan ini memberikan pandangan mengenaidigital landscapetahun 2020. MDI Ventures merupakan perusahaan modal ventura, anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), yang telah berinvestasi di 38startupdari 11 negara dan telah berkontribusi secara signifikan terhadap transformasi digital TelkomGroup.

Hadir sebagai panelis pada acara ini, antara lain Founder Bukalapak, Achmad Zaky; dan 3startupyang mewakiliportfolioMDI, yaitu Co-Founder Kredivo (fintechstartupyang diproyeksikan menjadiunicorndalam waktu dekat), Akshay Garg; CEO & Co-Founder Kata.ai (Artificial Intelligence startup), Irzan Raditya; dan COO PrivyID (Digital Signature startup), Amanda Novia.

Sebelumnya, acara dibuka dengankeynote speechdari Direktur Strategic Portfolio Telkom, Achmad Sugiarto dan Direktur Portfolio MDI Ventures, Sandhy Widyasthana.

Direktur Strategic Portfolio Telkom, Achmad Sugiarto membuka acara sekaligus memaparkan peran penting TelkomGroup dalam membangun ekosistem digital di Indonesia.

“Menyadari pesatnya perkembangan teknologi yang turut mempengaruhi bisnis TelkomGroup, kami saat ini tengah bertransformasi menjadidigital telco company. Tak hanya membangundigital connectivitymelalui infrastruktur telekomunikasi, Telkom juga terus membangundigital platformdandigital services. Ruang inovasi para startup Indonesia untuk menjadithe next digital entrepreneurtahun 2020 masih sangat besar sekali potensinya dan TelkomGroup siap berkolaborasi,” ujar Achmad Sugiarto.

Sementara itu, Direktur Portfolio MDI Ventures, Sandhy Widyasthana menyampaikan pandangan dan fokus perusahaannya pada tahun 2020.

“Tahun ini kami terus mencaristartuppotensial dengan fokus utama pada sektorfintech, healthcare, logistics, new retail, edutech,dandeep tech, dan kemungkinanportfoliolainnya. Yang utama adalah akan memberikanbenefitbuat parastartupagar di-alignment-kan dengandelivery channelTelkomGroup, seperti Telkomsel, Enterprise, Consumer, Wholesale dan International,” ujar Sandhy.

Kemudian, acara dilanjutkan dengan sesi panelis yang memberikan pandangan mengenaitrends. Achmad Zaky, sebagai representasi dari pelaku bisnis e-commerce, menyampaikan pendapat bahwa ekosistem digital yang sekarang sudah jauh lebih maju sehingga membuat para pemain lebih mudah untuk mengembangkanstartup.

Menurut Akshay Garg, saat ini Indonesia sedang memasukiera second wavedigital revolution.Startuptidak hanya wajib memilikiproduct-market fit, tetapi juga harus dapat melihatregulatorsebagaipartner.

Dalam panel tersebut Irzan Raditya mengungkapkan, “Kami berterima kasih kepada MDI Ventures dan Telkom yang telah mendukung Kata.ai sejak awal, dan memberikan akses ke TelkomGroup untuk memperkenalkan teknologi kami kepada klienenterprise yang lebih luas.” Ungkapan serupa juga diutarakan oleh Amanda, “PrivyID bersyukur dapat menjadi bagian dari sinergi yang dihasilkan oleh MDI Ventures dengan TelkomGroup”.

Lebih lanjut, Achmad Sugiarto menyampaikan, “5RStartup Principlesmenjadi penting buatstartupuntuk menjadiunicornIndonesia, antaralain Right Market, Right Business Model, Right Management & Team, Right Moment and Right Strategic Partner, di sanalah peran Telkom Indonesia untuk Indonesia.”

Telkom berkomitmen membangun dan mengembangkandigital platformdandigital services. Bahkan Telkom siap menghadirkan National Digital Platform sebagaiplatform digitaldimana semua pelaku industri termasukstartupdapat memanfaatkannya.

Telkom saat ini tengah fokus mengembangkandigital platform, sepertiData Center, Big Data, Internet of Things (IoT), Artificial Intelligence, Cloud, SecuritydanPayment/Blockchain.

Diharapkan inisiatif ini dapat mendukung pemerintah mengakselerasi ekonomi digital, serta mendukung industri 4.0. Ini menjadi kontribusi Telkom untuk mendukung Indonesia menjadiEkonomi Digital Terbesar di Asia Tenggara. (Al)


tag: #pt-telkom  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement