Oleh Rihad pada hari Selasa, 03 Nov 2020 - 22:47:30 WIB
Bagikan Berita ini :

Patuhi Protokol Kesehatan, Sherina Menikah Dihadiri Keluarga Saja

tscom_news_photo_1604418450.jpeg
Sherina dan Baskara Mahendra (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Penyanyi Sherina Munaf resmi menikah dengan aktor Baskara Mahendra, Selasa pagi (3/11). "Iya benar tadi pagi. Tidak ada undangan. Hanya dihadiri oleh kedua orang tua mempelai, saksi nikah dan penghulu," kata Triawan Munaf, ayah Sherina, Selasa.

Kabar pernikahan juga dikonfirmasi oleh pengamat musik Adib Hidayat.

"Selamat untuk @sherinasinna & Baskara. Kang @Triawan & Mbak Loeki mantu," tulis pengamat musik Adib Hidayat dalam keterangan unggahan foto sebuah undangan di Twitter, Selasa.

Tampak dalam foto undangan itu tangan Sherina Munaf sedang menggandeng Baskara Putra. Keduanya kompak dengan mengenakan pakaian putih.

Dalam undangan itu juga terlampir informasi bahwa akad nikah Sherina dan Baskara hanya dihadiri oleh keluarga terdekat saja guna mencegah penyebaran COVID-19.

"Mengingat kita masih dalam kondisi pandemi, akad nikah hanya dihadiri kedua orangtua mempelai dan saksi dengan protokol kesehatan yang ketat. Sungguh keputusan yang ketat. namun saat ini yang terutama adalah kesehatan dan keselamatan kita semua," tulis keterangan dalam undangan pernikahan tersebut.

Selama ini, hubungan Sherina Munaf dan Baskara Mahendra memang tidak banyak terungkap. Kisah cinta mereka juga terbilang berjalan cukup cepat.

Pada sebuah kesempatan, Baskara Mahendra mengungkapkan momen pertama kali bertemu wanita yang ia sayangi itu. "Oh, setahun yang lalu itu gala premiere film Bebas! Berarti setahun yang lalu pertama kali ketemu sama @sherinasinna," ujar Baskara dalam kicauannya di Twitter, pada 21 September 2020.

Momen tersebut saat itu tiba-tiba teringat olehnya karena sebuah unggahan di Instagram yang ia simpan. "Aku pun tahu gara-gara buka archive IG, muncul memories setahun lalu persis," tuturnya.

Kini, Sherina Munaf dan Baskara Mahendra resmi menyandang status suami dan istri. Mengingat masih dalam kondisi Pandemi bahwa akad nikah hanya dihadiri oleh kedua orang tua mempelai dan saksi dengan protokol kesehatan yang ketat.

tag: #artis  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Ragam

Film Buya Hamka Luar Biasa, Wajib Ditonton dan Perlu

Oleh Abdullah Al Faqir/Adang Suhardjo
pada hari Sabtu, 29 Apr 2023
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketika saya menerima undangan dari Chandra Tirta W saat itu saya sedang di Bandung, dan saya mempercepat kepulangam ke Jakarta dari rencana sebelumnya akan pulang hari ...
Ragam

Abdul Wachid Gelar Acara Bukber dan Santunan Bersama 1000 Anak-anak Yatim dan Piatu

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari fraksi partai Gerindra, Abdul Wachid mengadakan acara buka bersama dan santunan bagi seribuan anak-anak Yatim dan Piatu di kediamannya. Rangkaian ...