Oleh Givary Apriman pada hari Sabtu, 14 Nov 2020 - 20:52:56 WIB
Bagikan Berita ini :

Deklarasi Dukung Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, 15 Gardu FBR Bentuk Tim 'Brigade Juragan Muda'

tscom_news_photo_1605361634.jpg
Brigade Juragan Muda Tangsel mendeklarasikan dukung Paslon Nomor Urut 3 Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan untuk Pilkada Tangsel 2020 (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Menjelang kontestasi Pilkada Tangsel 2020, pasangan Calon Walikota dan CalonWakil Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, kembali mendapatkan suntikandukungan.

Pasalnya, mayoritas masyarakat mendukung rencana pasangan nomor urut Tiga itu untuk melanjutkan keberhasilan yang diraih di Kota Tangsel dalam kurun 10 tahun terakhir.

Kini, Brigade Juragan Muda Tangsel yang masuk dalam barisan pendukung Benyamin-Pilar. Juragan Muda merupakan organisasi kemasyarakatan yang pengurusnya merupakan bagian dari kepengurusan Forum Betawi Rempug.

Tercatat dari 18 gardu yang ada, 15 di antaranya mendukung pasangan Benyamin-Pilar untuk mewujudkan Tangsel semakin unggul.

Dukungan tersebut ditandai dengan deklarasi Keluarga Besar Brigade Juragan Muda Tangsel untuk pasangan Benyamin-Pilar di kawasan Benda Baru, Pamulang, Sabtu (14/11/2020).

“Visi-misi pasangan Benyamin-Pilar sangat baik, bagaimana rencana mereka menata Tangsel menjadi lebih baik dan maju. Itulah yang melatari kami mendukung pasangan Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel,” kata Panglima Juragan Muda Daeng Feri melalui keteranganya, Sabtu (14/11/2020).

Feri menilai dari tiga pasang kandidat yang berlaga di Pilkada Tangsel, hanya Pilar Saga Ichsan yang mewakili pemuda. Arsitek berusia 29 tahun itu juga diyakini Juragan Muda yang mampu membuat Tangsel lebih maju.

“Kami pantang mundur, pantang menyerah, dan akan terus berjuang untuk memenangkan pasangan Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, 9 Desember mendatang,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Juragan Muda Tangsel Matroji menuturkan bahwa dalam kurun 10 tahun terakhir, atau selama periode kepemimpinan Airin Rachmi Diany dan Benyamin Davnie, sejumlah beragam keberhasilan dan pencapaian pembangunan berhasil ditorehkan dan telah dirasakan.

“Kalau ada yang bilang tidak merasakan, itu bohong. Selama 10 tahun itu, infrastruktur sudah maju dan merata. Angka kemiskinan juga sangat rendah. Karena itu, keberhasilan ini harus dilanjutkan,” tuturnya.

Matroji menilai pasangan Benyamin-Pilar merupakan sosok yang tepat untuk melanjutkan keberhasilan tersebut dan mampu menjadikan Kota Tangsel semakin maju.

“kita butuh pemimpin yang telah berpengalaman dan juga tokoh pemuda yang kreatif, inovatif dan mampu membawa Tangsel semakin maju,” ujarnya.

Merespons dukungan Juragan Muda Tangsel, Calon Wakil Walikota Tangsel Pilar Saga Ichsan menuturkan terima kasih.

Pilar juga menyatakan bahwa dukungan Juragan Muda Tangsel menambah semangatnya untuk membuat Tangsel semakin lebih baik ke depannya.

“Kalau Brigade Juragan Muda sudah solid, Insya Allah Benyamin-Pilar mampu memenangkan Pilkada Tangsel. Terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan Juragan Muda yang ikut berjuang bersama Benyamin-Pilar untuk membuat Tangsel semakin lebih baik,” tuturnya.

Pilar menyatakan bahwa Juragan Muda Tangsel merupakan organisasi yang memiliki nilai historis panjang dalam perjalanan Tangsel.

Hal tersebut karena Juragan Muda yang juga menjadi bagian dari FBR ikut membantu Airin dan Benyamin membawa Tangsel menjadi kota yang mampu dihargai bukan hanya di tingkat nasional, juga internasional.

“Tanpa keterlibatan saudara-saudara saya, Tangsel tidak mungkin sehebat ini. Karenanya, mari kita terus berjuang untuk memberikan napas pembangunan yang lebih baik lagi dan lebih maju lagi,” tandasnya.

tag: #pemkot-tangsel  #tanggerang-selatan  #pilkada-2020  #fbr  #brigade-juragan-muda  #benyamin-davnie  #pilar-saga-ichsan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...
Berita

DPR Sahkan RUU Daerah Khusus Jakarta Jadi UU

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi Undang-Undang (UU). Pengesahan dilakukan pada Rapat Paripurna DPR RI ke-14, di ...