Oleh Sahlan Ake pada hari Selasa, 22 Des 2020 - 17:03:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Risma Hingga Sandiaga Masuk Kabinet Jokowi

tscom_news_photo_1608631380.jpeg
Kabinet Indonesia Maju (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Presiden Joko Widodo akhirnya mengumumkan perombakan atau reshuffle kabinet sebagai menteri di Kabinet Indonesia Maju.

Didampingi Wakil Presiden Maruf Amin, Presiden Jokowi memperkenalkan satu persatu diantaranya, Mantan Walikota Surabaya Tri Rismaharini sebagai Menteri Sosial (Mensos) menggantikan Juliari P Batubara.

“Pertama Tri Rismaharini, kita ketahui semuanya beliau adalah Walikota Surabaya, bu Risma kita akan berikan tanggung jawab untuk menjadi Menteri Sosial,” kata Presiden Jokowi dalam konferensı pers disiarkan melalui Youtube Sekretariat Presiden, Selasa (22/12/2020).

Selanjutnya, Presiden Jokowi memperkenalkan mantan Wakil Gubernur DKI dikenal juga sebagai pengusaha Sandiaga Salahuddin Uno menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) menggantikan Wishnutama Kusubandio.

Selanjutnya, mantan Direktur Utama Bank Mandiri Budi Gunadi Sadikin Menteri Kesehatan (Menkes) menggantikan Terawan Agus Putranto. Selain itu, Ketua PP GP Anshor Yaqut Cholil Qoumas alias Gus Yaqut menggantikan Fachrul Razi sebagai Menteri Agama.

Lalu, Wakil Menteri Pertahanan Sakti Wahyu Ternggono menggantikan Edhy Prabowo sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan. Dan terakhir, Muhammad Lutfi menjabat Menteri Perdagangan menggantikan Agus Suparmanto

“Pelantikan akan dilaksanakan insyaalah besok pagi,” pungkas Presiden.

tag: #reshuffle-kabinet  #kabinet-jokowi-maruf-amin  #prabowosandiaga  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...