Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Sabtu, 05 Sep 2015 - 17:26:42 WIB
Bagikan Berita ini :

Golkar: Gabungnya PAN Ancaman Bagi Partai Pendukung Pemerintah

85822108_07211404032015_pan.jpg
PAN (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Politisi Partai Golkar Bambang Soesatyo mengaku pesimis dengan masuknya Partai Amanat Nasional (PAN) dapat meringankan beban berat pemerintahan Jokowi terutama terkait kondisi perekonomian saat ini.

"Masuknya PAN bisa jadi tidak sesuai dengan harapan. Bisa jadi kegaduhan. Ada kursi yang terancam. Belum-belum PKB sudah teriak," kata dia di Warung Daun Cikini Jakarta, Sabtu (05/09/2015).

Lebih lanjut Bamsoet merasa aneh dengan sikap PAN yang menyatakan dukungan pada pemerintah di satu sisi, namun tidak sepenuhnya berada bersama partai pendukung pemerintah.

"Menarik juga bergabungnya PAN bukan ada di PDIP tapi presiden. Karena dia yang punya kuasa bagi menteri. Partai pendukungnya sudah mulai merongrong. Ibarat rumah tangga bukan kegaduhan di luar rumah tangga. Tapi di dalam rumah. Permasalahannya di dalam. Kalau tetangga seperti PAN diajak masuk enggak menyelesaikan masalah. Masalahnya di dalam rumah tangga," ujarnya.

Menurutnya, makin banyak yang bergabung makin ribut. Sebab masuknya PAN akan mengurangi kursi partai lain.

"PAN akan menjadi ancaman. Bukan meredakan kegaduhan, tapi menambah kegaduhan," sindirnya.

Saat ditanya apakah Golkar bersedia bergabung jika diajak pemerintah, Bamsoet menegaskan bahwa Golkar akan konsisten dengan rakyat melalui KMP.

"Tidak mudah menaklukan Golkar. Yakinlah KMP kuat kembali. Walaupun KMP telah dimadu PAN. ibarat istri kami ditinggalkan. Kami yakin PAN akan kembali. Kami yakin di sana umbar janji, semuanya berada di KMP karena mendukung Prabowo-Hatta," tandasnya.

Saat ditanya jika PAN meninggalkan KMP, Bamsoet mengaku KMP akan menghargai sikap yang diambil PAN apapun resikonya.

"Nasi sudah menjadi bubur. Say goodbye. Suatu pengkhianatan tapi menghargai," tutup dia. (iy)

tag: #pan  #kih  #kmp  #partai golkar  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Konsisten Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan Lewat TJSL, Bank DKI Raih Penghargaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 07 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah aktif Bank DKI dalam mendukung Pembangunan Berkelanjutan lewat Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) kembali ...
Berita

Aktivis 98 Sarankan Prabowo Gandeng KPK, BPK dan PPATK Saat Susun Kabinet

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Aktivis 98, Uchok Sky Khadafi menyarankan agar presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto meminta saran dan masukan dari KPK, BPK RI dan PPATK dalam menyusun formasi ...