Berita
Oleh Alfian Risfil pada hari Selasa, 13 Des 2016 - 11:31:44 WIB
Bagikan Berita ini :

Demo GNPF-MUI di Sidang Ahok Dikawal 3 Ribu Personel Polisi

14demo-pn-jakut-ahok.jpg
Sejumlah massa dari GNPF-MUI melakukan unjuk rasa di sekitar PN Jakarta Utara di jalan Gajah Madja, Jakarta Pusat, Selasa (13/12/2016) dalam sidang perdana kasus Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) (Sumber foto : Alfian Risfil/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ribuan massa dari Gerakan Nasional Pengawal Fatwa MUI (GNPF-MUI) menggelar unjuk rasa di depan Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Selasa (13/12/2016).

Kehadiran mereka untuk mengawal dan memonitor jalannya persidangan, agar para penegak hukum tidak main-main dalam memproses tersangka penista agama, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Sidang perdana Ahok ini telah dimulai sejak pukul 09.00 WIB. Mantan bupatiu Belitung Timur itu pun didampingi puluhan kuasa hukumnya.

Sementara di luar pengadilan, Kasubbag Humas Polres Jakarta Pusat Kompol Suyatno mengatakan, ada banyak perwakilan Ormas yang ikut demo.

Selain GNPF, ada juga massa dari Pengurus Pusat Persaudaraan Muslim Indonesia (PPPMI).

Sedangkan demi mengamankan jalannya sidang dan unjuk rasa, pihaknya sudah menerjunkan aparat keamanan sekitar 3.000 personel.

"Total jumlah personel gabungan dari Polsek hingga Mabes berjumlah 2.996," kata dia di PN Jakarta Utara.(yn)‎

tag: #ahok  #penistaan-agama  #pn-jakut  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

I Nyoman Parta Desak Aparat Kepolisian Usut Tuntas Kasus Tewasnya Mahasiswa STIP

Oleh Fath
pada hari Sabtu, 04 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Bali, I Nyoman Parta meminta aparat kepolisian mengusut tuntas tewasnya mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta, Putu ...
Berita

Ini Kata Anies Soal Beredar Partai Perubahan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anies Baswedan membantah adanya tawaran untuk pembuatan partai. Beredar di sosial media rencana pembentukan partai perubahan dengan logo burung hantu. Dari foto yang ...