Berita
Oleh Ahmad Hatim Benarfa pada hari Rabu, 04 Feb 2015 - 21:23:35 WIB
Bagikan Berita ini :

Hasto Ingin KPK Tak Tutupi Pelanggaran Abraham Samad

22Hasto Kristiyanto 2 (indra).jpg
Hasto Kristiyanto (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Pelaksana tugas (Plt) Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto membeberkan kesaksiannya dihadapan Komisi III DPR RI terkait cerita pertemuan politis Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad dengan sejumlah politisi PDIP.

Dalam keterangannya itu, Hasto mengatakan upaya kesaksian yang dilakukannya tidak bertendensi untuk melemahkan lembaga antikorupsi itu. Karena itu, ia meminta pihak KPK tidak menutupi tindak-tanduk yang selama ini dilakukan Abraham Samad.

"Kami hanya mengharapkan kejujuran pihak KPK dari kasus ini, untuk momentum pembenahan KPK," katanya di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (4/2/2015).

Hasto menyayangkan sikap Abraham Samad yang membantah pertemuan politis yang dilakukannya. Padahal, ucapnya, sejumlah bukti telah memperlihatkan soal adanya pertemuan tersebut.

"Berarti beliau telah melakukan kebohongan publik. Dan delik hukum pun kini terbuka, pertemuan itu ada bukan hanya buat Cawapres saja, tapi perlindungan atau peringanan hukum yang diberikan kepada seseorang," ujarnya.

Ia berharap dari kasus yang disebutkannya itu KPK dapat berbenah dan semakin kuat. "Misi pemberantasan korupsi yang utama, dan itu tak ada yang bisa membatalkan," tuntasnya.(yn)

tag: #Hasto Kristiyanto  #Abraham Samad  #KPK  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
thejoint
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MKD Gelar Sidang Terbuka di Kasus Uya Kuya Cs, DPR Tunjukkan Sebagai Lembaga yang Tak Anti-Kritik

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 03 Nov 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI yang menggelar sidang awal terkait pelanggaran etik lima anggota DPR yang dinonaktifkan partainya buntut kasus "joget DPR" ...
Berita

Banyak Warga RI Berobat ke Luar Negeri, Komisi IX DPR Dorong Peningkatan Layanan Kesehatan Nasional

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Yahya Zaini berpandangan pemerintah perlu meningkatkan kualitas layanan kesehatan nasional dan menjamin perlindungan hak pasien. Hal ini ...