Jakarta
Oleh M Anwar pada hari Sabtu, 18 Mar 2017 - 09:30:29 WIB
Bagikan Berita ini :

Senin, Djan Faridz Ajukan Surat Pemecatan Lulung ke DPRD DKI

7djan-faridz-TS.jpg
Djan Faridz (Sumber foto : Dok/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Surat pemecatan Abraham Lunggana alias Haji Lulung sebagai kader PPP akan diserahkan kepada DPRD DKI dan Plt Gubernur DKI Sumarsono, Senin (20/3/2017). Hal itu diungkapkanKetua Umum PPP versi Muktamar Jakarta Djan Faridz.

"Kita segera akan mengajukan surat ke DPRD DKI dan Plt Gubernur DKI untuk menyampaikan surat pemecatan kami untuk Haji Lulung dan langsung menyerahkan nama pengantinya, langsung PAW (pergantian antarwaktu)," kata Djan di Pesantren Abdurrahman Wahid Sokotunggal, Rawamangun, Jakarta Timur, Jumat (17/3/2017) malam.

DPRD DKI diketahui belum menerima surat pemecatan terhadap Haji Lulung dari jabatan ketua DPW PPP DKI, sehingga ia masih menjabat wakil ketua DPRD DKI Jakarta.

Mengenai siapa pengganti Haji Lulung, dia masih belum mau menginformasikannya.

"Sudah ada (penggantinya). Nanti ya," ungkapnya.

Sebelumnya, Sekretaris DPRD DKI Jakarta M Yuliadi mengatakan harus ada permintaan dari partai soal pencopotan Lulung dari dewan.

Hingga kini, pihaknya belum menerima permintaan pergantian Lulung, baik dari jabatannya sebagai Wakil Ketua dewan maupun sebagai anggota DPRD DKI Jakarta.(yn)

tag: #dprd-dki  #haji-lulung  #ppp  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Tujuh Indikator Pelemahan Ekonomi dan Tantangan Pertumbuhan.

Oleh Tim Teropong Senayan
pada hari Sabtu, 05 Apr 2025
Situasi perekonomian Indonesia saat ini menunjukkan berbagai tanda pelemahan yang menghambat pertumbuhan ekonomi. Setidaknya terdapat tujuh indikator utama yang menggambarkan kondisi ini: 1. ...
Jakarta

Rupiah Terus Melemah: Apa yang Bisa Dilakukan?

Jakarta, 25 Maret 2025-Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami tekanan signifikan. Hari ini, rupiah telah mencapai Rp16.549 per dolar AS, bahkan sempat menyentuh Rp16.639 di pasar ...