Berita
Oleh alfian pada hari Jumat, 16 Feb 2018 - 07:17:10 WIB
Bagikan Berita ini :

Persija Berlaga, Anies Dukung Penuh Final Piala Presiden

95aniespialapresiden.jpeg
Gubernur Anies Baswdsn bersama Ketua SC Piala Presiden 2018 Maruarar Sirait, di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (15/2/2018) (Sumber foto : alfian -TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI Anies Baswedan mendukung penuh pelaksanaan final Piala Presiden 2018, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/2/2018). Salah satunya, Anies akan menambah jumlah armada bus TransJakarta.

Hal tersebut dilakukan untuk mengakomodir ribuan suporter yang diprediksi akan datang dan menonton langsung ke Stadion GBK.

"Kami akan tambah jumlah kendaraan TransJakarta yang melewati wilayah sekitar (GBK) sehingga penumpang yang datang dan yang pulang terfasilitasi dengan maksimal," kata Anies didampingi Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2018 Maruarar Sirait, di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (15/2/2018).

Selain itu, Anies juga berencana akan menyaksikan langsung laga final Piala Presiden 2018 yang mempertemukan Persija Jakarta versus Bali United tersebut.

Pemprov DKI, kata Anies, akan mendukung penuh dari segi fasilitas pendukung demi suksesnya laga puncak Piala Presiden 2018 itu.

"Kami menyambut baik dan siap mendukung pelaksanaan final. Kami akan all out fasilitasi hal yang menjadi kebutuh dari teman-teman Piala Presiden. Apalagi, Persija masuk final. Jadi kami semua rencana akan nonton dan ini objektif kita harus mendukung, subjektif karena ada Persija," katanya.

"Jadi, kami akan mendukung mulai dari fasilitas-fasilitas di luar sampai juga transportasi dan nanti kami bantu siapkan," ujar Anies.

Sementara itu, Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2018 Maruarar Sirait menambahkan, selain soal transportasi Pemprov DKI Jakarta juga akan memberikan bantuan berupa toilet mobile.

"Tadi dukungan dari Bapak Gubernur akan ada tambahan TransJakarta. Tadi kami sudah mendapatkan dukungan soal toilet mobile juga. Jadi saya sekali lagi mengucapkan terima kasih," ujar Maruarar. (plt)

tag: #anies-baswedan  #sepak-bola  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 26 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan ...
Berita

Ketua DPD PAN Ahmad Fauzi Nilai Zulkifli Hasan Layak Lanjutkan Ketum PAN

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua DPD PAN Kabupaten Labuhanbatu Utara sumut Ahmad Fauzi Syahputra menilai, Zulkifli Hasan layak dan pantas untuk kembali menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum), PAN ...