Berita
Oleh Amelinda Zaneta pada hari Jumat, 12 Okt 2018 - 17:38:23 WIB
Bagikan Berita ini :

Bukan Prabowo, Demokrat Bilang Justru Jokowi Mirip Trump

82Ferdinand-H-Demokrat.jpg.jpg
Ferdinand Hutahaean (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Kepala Divisi Hukum DPP Demokrat Ferdinand Hutahaean menanggapi pernyataan Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, yang menyebut kampanye capres Prabowo Subianto mirip Presiden AS Donald Trump. Justru, kata dia, Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mirip Trump.

“Yang sama dengan Trump itu adalah pak Jokowi. Samanya di mana, dua negara ini sama-sama keblinger sekarang karena presidennnya,” kata Ferdinand di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (12/10/2018).

Menurut Ferdinand, menyamakan Prabowo dengan Trump merupakan bentuk kampanye negatif.

“(Negatif campain) Itu lumrah di politik karena memang kalau politik bicara positif saja pasti kalian media tidak ada beritanya,” seloroh Ferdinand.

Di sisi lain, dirinya mengimbau agar para paslon tidak menggunakan kampanye hitam.

“Kalau pak Prabowo disamakan dengan Trump monggo silakan saja. Kita justru menjawab yang sama itu Jokowi,” tuturnya.

Sekretaris Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Hasto Kristiyanto, menilai calon presiden RI Prabowo Subianto meniru kampanye Presiden Amerika Serikat Donald Trump.

"Sangat tidak rela sistem ekonomi saat ini disebut ekonomi kebodohan dan pada saat yang sama beretorika tentang "Make Indonesia Great Again," kata Hasto melalui rilis di Jakarta, Jumat (12/10/2018).

Ungkapan Hasto menanggapi pidato Prabowo saat Rakernas Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) menyebut sistem perekonomian saat ini sebagai ekonomi kebodohan.

"Ini menurut saya bukan ekonomi neolib lagi, ini lebih parah dari neolib. Ini menurut saya ekonomi kebodohan. 'The economics of stupidity'. Ini yang terjadi," kata Prabowo.(yn)

tag: #prabowo-subianto  #jokowi  #donald-trump  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

I Nyoman Parta Desak Aparat Kepolisian Usut Tuntas Kasus Tewasnya Mahasiswa STIP

Oleh Fath
pada hari Sabtu, 04 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Bali, I Nyoman Parta meminta aparat kepolisian mengusut tuntas tewasnya mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta, Putu ...
Berita

Ini Kata Anies Soal Beredar Partai Perubahan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anies Baswedan membantah adanya tawaran untuk pembuatan partai. Beredar di sosial media rencana pembentukan partai perubahan dengan logo burung hantu. Dari foto yang ...