Berita
Oleh M.Anwar pada hari Senin, 22 Okt 2018 - 15:24:07 WIB
Bagikan Berita ini :

Ma'ruf Amin: Saya Bukan Tua, Tapi Setengah Baya

32maruf2.jpg
Cawapres Ma (Sumber foto : ist)

TASIKMALAYA (TEROPONGSENAYAN)--Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 01, KH Ma'ruf Amin menyatakan, berdasarkan ketentuan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dirinya masuk kategori tua.

Menurut Kiai Ma'ruf, kategori tua versi WHO adalah orang yang berusia 80 sampai 100 tahun.

"Menurut WHO, yang namanya tua itu 80 sampai 100. Kalau 60 sampai 80, setengah baya. Berarti saya belum tua, masih setengah baya," ujar Kiai Ma'ruf saat bertausiyah dalam acara Halaqah Alim Ulama dan Silaturahim Pengasuh Pondok Pesantren se-Jawa Barat yang digelar di Pondok Pesantren Cipasung, Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (22/10/2018).

Kiai Ma'ruf saat ini berusia 75 tahun. Dia lebih muda setahun dari Wakil Presiden Jusuf Kalla yang kini berusia 76 tahun. Bahkan, jauh lebih muda jika dibandingkan perdana menteri baru Malaysia, Mahathir Mohamad, yang berusia 93 tahun.

"Sebenarnya saya belum tua, kalau dibanding Pak Mahathir saya masih muda. Saya baru 75. Jadi, saya masih muda," ucap Kiai Ma'ruf.

Karena itu, jika terpilih sebagai wakil presiden periode 2019-2024, Kiai Ma'ruf mengaku masih mampu untuk menanam pohon bagi generasi muda. Setelah itu, generasi muda tinggal melanjutkan apa yang telah ditanam Kiai Ma'ruf tersebut.

"Ada cerita kakek-kakek yang mengatakan 'saya menanam pohon bukan untuk diri saya, tapi untuk generasi sesudah saya'. Saya juga begitu, bukan untuk saya, bukan untuk Pak Jokowi, tapi untuk kalian semua," kata Kiai Ma'ruf.(plt/rep)

tag: #maruf-amin  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Buka Puasa Bersama Komunitas Morgan Sports Club, Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Tingkatkan Solidaritas Kebangsaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Ketua Dewan Pembina komunitas otomotif mobil klasik asal Inggris Morgan Sports Car Club Indonesia (MSCCI) dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia ...
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...