Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Kamis, 01 Nov 2018 - 23:51:24 WIB
Bagikan Berita ini :

Terjun ke Dapil, Sabam Sirait Dengarkan Keluh Kesah Warga Jaksel

86IMG-20181101-WA0068.jpg.jpg
Anggota DPD RI Sabam Sirait saat menggelar reses di Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan (31/10/2018). (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sabam Sirait menggelar reses di Tanah Kusir, Bintaro, Jakarta Selatan (31/10/2018).

Sejumlah warga yang hadir berasal dari komunitas seperti komunitas Sanggar Ungu dan Paguyuban warga RT 07 TW 03 Tanah Kusir, Jakarta Selatan.

Sabam Sirait pun dengan sabar mendengar keluhan warga yang hadir. Dalam sesi tanya-jawab, warga bernama Tria berharap wilayahnya memiliki tempat permanen untuk melakukan senam. Karena, selama ini warga memakai jalanan sebagai tempat berolah raga.

"Harapannya, kami memiliki tempat yang fix untuk melakukan senam karena selama ini memakai jalanan," keluh Tria salah satu warga yang hadir.

Sabam juga menggelar pertemuan dengan ratusan warga dari komunitas Paguyupan warga Kebayoran Baru, Jaksel, komunitas ojek inline dan komunitas club jantung sehat.

Dalam kesempatan ini, anggota komunitas jantung sehat, Sohirin menyampaikan keluhannya kepada Sabam yang merupakan anggota DPD RI dari dapil DKI Jakarta.

Ia berharap ada normalisasi Kali Jenawe karena setiap turun hujan berdurasi 30 menit saja sudah terjadi banjir.

"Kita berharap Pak Sabam mau memperjuangkan normalisasi kali Jenawe karena setiap hujan datang 30 menit saja sudah banjir," ujar warga Gandaria Utara Kecamatan Kebayoran Baru Jaksel itu.

Sementara Fani Januar dari komunitas ojek online meminta agar mengembalikan tarif argo ojek online seperti yang dulu yakni minuman Rp 3 ribu per kilometer.

"Kami minta bantuan Pak Sabam memperjuangkan untuk legalitas ojek online agar tidak semena-mena untuk memutus kerjasama," katanya.

Hal senada juga dikeluhkan warga bernama Eldawati. Menurutnya, banyak Kartu Jakarta Pintar yang di keluarkan Pemprov tapi banyak warga yang tidak mendapatkannya.

Menjawab keluhan ratusan warga Jakarta itu, Sabam mengatakan akan menyampaikannya kepada instansi terkait.

Sebagai Anggota DPD RI Sabam mengaku akan menjalankan tugas dan tanggung jawab sebaik-baiknya.

"Iya, keluhan warga ini nanti akan disampaikan ke instansi terkait. Kita akan perjuangkan apa yang hak warga," katanya. (Alf)

tag: #dpd  #dki-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...