Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Senin, 24 Des 2018 - 14:20:11 WIB
Bagikan Berita ini :

Jokowi Minta BMKG Segera Beli Alat Pendeteksi Tsunami

69aa4778e1-696d-4446-abb9-25cdda01db5f_43.jpeg.jpeg
Jokowi (Sumber foto : Ist)

PANDEGLANG (TEROPONGSENAYAN) --Presiden Jokowi meminta,Badan Mateorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG)segera membeli alat deteksi dini tsunami, pasca peristiwa yang terjadi di Selat Sunda.

Jokowi mengaku, pemerintah belum bisa memastikan penyebab tsunami yang melanda Selat Sunda di Kabupaten Pandeglang, Kabupaten Serang dan Kabupaten Lampung Selatan.

"Ke depan saya sudah perintahkan BMKG untuk membeli alat-alat deteksi early warning system yang bisa memberikan peringatan-peringatan dini kepada kita semua, pada masyarakat, sehingga masyarakat bisa menghindar secepatnya," kata Jokowi di Pandeglang, Banten, Senin (24/12/2018).

Mantan Wali Kota Solo ini juga memastikan, bahwa tsunami di Selat Sunda terjadi di luar perkiraan BMKG.

"Ini betul-betul di luar perkiraan dari BMKG, karena sebelumnya, biasanya itu ada gempa terlebih dahulu, sehingga memang kita melihat kesiapan masyarakat, kesiapan yang baru berliburan, baik di Pantai Carita ini, juga di Pantai di Labuan, di Tanjung Lesung, di Sumur dan tidak memiliki untuk kesiapan untuk menghindar," jelas Jokowi.

"Sekarang ini kan kita belum bisa menyimpulkan, kalau ini bukan dari gempa iya, tapi dari mana? Belum disimpulkan. Jadi jangan disimpulkan dulu," tambahnya. (Alf)

tag: #jokowi  #bmkg  #tsunami  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement