Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 29 Mar 2019 - 15:05:40 WIB
Bagikan Berita ini :
GARA-GARA BOWO

Golkar Terancam Bubar dan Jokowi-Ma'ruf Didiskualifikasi

tscom_news_photo_1553846740.jpg
Bowo Sidik Pangarso (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Arief Poyuono meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berani membuka ribuan amplop serangan fajar yang ikut diamankan dalam OTT Anggota DPR Bowo Sidik Pangarso.

"Ya KPK harus berani terbuka kepada publik dong jangan karena ada dugaan amplop berisi uang pecahan Rp50 ribu yang ada simbol jempol khas 01 terus engga berani dibuka," kata Arief saat dihubungi, Jumat (29/3/2019).

Dirinya kembali menekankan kepada KPK untuk membuka semua amplop yang katanya untuk serangan fajar saat pilpres di Dapil 2 Jawa Tengah tersebut.

"Agar terang benderang dan masyarakat Jawa Tengah tahu kalau suaranya cuma dihargai Rp50 ribu perak oleh Golkar atau cuma Rp10 ribu perak pertahunnyadan menderitanya sampai lima tahun ya," tegasnya.

Yang jelas, kata dia, kasus amplop Bowo Pangarso ada kaitan kuat dengan Partai Golkar dan pasangan Joko Widodo-Maruf Amin. Untuk itu, dirinya akan melaporkan kasus ini ke Bawaslu. Agar Bawaslu memeriksa kalau Golkar dibiayai dari uang hasil korupsi.

"Nah konsekuensinya Golkar harus dibubarkan dan Pasangan Joko Widodo-Ma"ruf Amin harus di diskulifikasi karena ada dugaan money politic terstruktur mengunakan uang BUMN," ujarnya.

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyampaikan, telah memukan kardus-kardus berisi uang milik Bowo Sidik Pangarso, di sebuah perusahaan. Perusahaan yang dimaksud yaitu PT Inersia yang berlokasi di Jalan Salihara, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Uang yang diduga untuk serangan fajar itu disita oleh KPK. Ada sebanyak 84 buah kardus berisikan uang dugaan suap senilai Rp8 miliar. Uang dalam bentuk pecahan Rp50 ribu dan Rp20 ribu tersebut berada dalam 400 ribu amplop putih.

KPK menduga uang tersebut akan digunakan politikus Golkar ini untuk serangan fajar di 2019. Terungkap pula, Inersia sendiri merupakan perusahaan milik Bowo Pangarso.

"‎Yang di amplop ini ditemukan di satu tempat, di satu ruangan yaitu di PT Inersia," kata Wakil Ketua KPK, Basaria Pandjaitan, Jumat (29/3).

Basaria menjelaskan, berdasarkan pengakuan dari Bowo, sebanyak 84 kardus berisi uang Rp8 miliar tersebut akan digunakannya untuk kepentingan pribadi. Yakni, untuk maju sebagai caleg anggota DPR Dapil Jawa Tengah II.

"Untuk sementara dari hasil pemeriksaan tim kita, beliau mengatakan, ini memang dalam rangka kepentingan logistik pencalonan dia sendiri sebagai anggota DPR," terangnya. (ahm)

tag: #korupsi  #kpk  #partai-golkar  #jokowimaruf-amin  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fadel Muhammad: Fungsi Pengawasan DPD Fokus pada Masalah-Masalah di Daerah

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad mengatakan fungsi pengawasan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) harus lebih diperkuat dalam pengawasan terhadap pemerintah daerah. ...
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...