Berita
Oleh pamudji pada hari Rabu, 22 Mei 2019 - 06:01:05 WIB
Bagikan Berita ini :

Prabowo Menggugat ke MK, Jimly: Siapa Tahu Pintu Keadilan Terkuak

tscom_news_photo_1558479665.jpeg
Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie menyatakan, gugatan kubu Prabowo-Sandi ke MK merupakan langkah yang tepat untuk mencari kebenaran dari proses pemilu. Pintu keadilan pun bisa dibuka melalui mekanisme ini.

"Saya imbau jangan ada lagi orang yang mengecilkan bahwa pembuktiannya sulit. Jangan begitu, jangan menutup harapan orang yang mencari kebenaran," ujar Jimly di Istana Wakil Presiden, Jakarta, Selasa (21/5/2019).

Menurut Jimly, langkah yang ditempuh Prabowo justru menunjukkan ada permasalahan dalam proses pelaksanaan pemilu di Indonesia. Kendati demikian, ia mengingatkan bahwa hasil akhirnya tetap menjadi kewenangan hakim MK.

"Soal benar atau salahnya biar sembilan orang (hakim) yang memutuskan. Beri dulu kesempatan, siapa tahu ada pintu keadilan dan kebenaran yang terkuak dari pengungkapan fakta di lapangan menurut versi masing-masing," katanya.

Sebaliknya, jika langkah ke MK tak ditempuh Prabowo-Sandi, Jimly khawatir hal itu justru menimbulkan masalah jangka panjang bagi bangsa Indonesia. Karena itu, caleg DPD ini mendukung penuh upaya Prabowo-Sandi sebelum nantinya kedua calon melakukan upaya rekonsiliasi.

"Jadi sesudah pemilu selesai kita tetap harus rekonsiliasi. Tapi syaratnya harus diungkap dulu fakta-fakta," ucap Ketua ICMI ini.

"Biarlah pemenang dan kalah sama-sama terhormat. Itu sesuai budaya politik demokrasi pancasila," imbuhnya.(plt)

tag: #mahkamah-konstitusi  #jimlyasshiddiqie  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...