Oleh Sahlan Ake pada hari Selasa, 22 Okt 2019 - 15:08:57 WIB
Bagikan Berita ini :

Banyak Kader Mumpuni, Golkar Berharap Dapat Jatah Menteri Lebih dari Dua

tscom_news_photo_1571731737.jpg
Pengurus teras Partai Golkar (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Presiden Joko Widodo (Jokowi) terusmemangil nama-nama calon menteri di periode kedua pemerintahannya. Dari sejumlah nama ada dua sosok dari Partai Golkar yaitu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto, Agus Gumiwang Kartasasmita dan Zainudin Amali yang hari ini memenuhi pangilan Jokowi ke Istana.

Politikus Partai Golkar Bambang Patijaya mengharapkan Golkar mendapatkan lebih dari dua menteri. Pasalnya, banyak kader Golkar yang sangat pantas dan mumpuni untuk membantu pemerintahan Jokowi pada periode kedua ini.

"Harapannya Golkar akan dapat lebih dari dua. Bapak Zainudin Amali dan kader senior Golkar lainnya sangat berpotensi untuk dipanggil bergabung mendukung Kabinet Pak Jokowi," kata Bambang Patijaya saat dihubungi, Selasa (22/10/2019).

Sementara untuk mengisi pos-pos Kementerian, Bambang menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi. Namun, ia mempuyai harapan Ketum Airlangga menempati Menko Perekonomian dan Agus Gumiwang tetap Menteri Sosial.

"Sementara Pak Zainudin Amali dapat menempati posisi menteri yang dirasakan cocok oleh Pak Jokowi," katanya.

Tak hanya tiga orang ini, kata Anggota DPR daerah pemilihan Bangka Belitung ini mengatakan, bahwa Golkar sudah menyiapkan beberapa nama jika memang Jokowi membutuhkan kader Golkar membantu dalam kabinet kerja jilid II.

"Dan tentunya tidak terbatas pada tiga tokoh ini saja, mudah-mudahan seperti Pak Ibnu Munzir, Pak Misbhakun, Pak Ace Hasan, Mbak Meutia Hafizs, Mbak Nurul Arifin, Pak Alex Nurdin, Pak Robert Kardinal, Dave Laksono, Doli Kurnia dan yang lainnya juga sangat pantas untuk menduduki posisi menteri," ujarnya. (Alf)

tag: #partai-golkar  #menteri-jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...
Berita

DPR Sahkan RUU Daerah Khusus Jakarta Jadi UU

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi Undang-Undang (UU). Pengesahan dilakukan pada Rapat Paripurna DPR RI ke-14, di ...