Oleh Bachtiar pada hari Senin, 06 Des 2021 - 21:20:16 WIB
Bagikan Berita ini :

Erick Thohir Copot Zulkifli Zaini, Darmadi: Dirut Baru Harus Bawa PLN Jadi BUMN Inklusif

tscom_news_photo_1638800416.jpg
Darmadi Durianto Politikus PDI-P (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota Komisi VI DPR RI, Darmadi Durianto mengapresiasi langkah cepat Menteri BUMN, Erick Thohir yang melakukan perombakan di PT. PLN (Persero) Tbk.

Darmadi memandang, langkah Erick Thohir tersebut sebagai respon kuat terhadap keluhan yang disampaikan Presiden Jokowi beberapa waktu lalu.

"Teguran Presiden tanggal 16 November 2021 lalu dieksekusi dengan tepat oleh Erick Thohir (mencopot Dirut PLN, Zulkifli Zaini)," kata Politikus PDIP itu kepada wartawan, Senin (06/12/2021).

Darmadi juga menilai, keputusan Menteri BUMN Erick Thohir menunjuk Darmawan Prasodjo juga merupakan langkah yang tepat.

"Cukup reasonable karena Darmawan memiliki reputasi dan trackrecord yang mumpuni saya kira," ujar Bendahara Megawati Institute itu.

Kendati demikian, Darmadi berharap agar aksi bersih-bersih yang dilakukan Erick Thohir tersebut tidak hanya berhenti pada satu BUMN saja melainkan ke BUMN lain yang performanya kurang optimal.

"Masih banyak direksi yang harus diganti menyusul dirut PLN agar BUMN menjadi lembaga badan usaha yang inklusif bukan ekstraktif," tandasnya.

Darmadi juga mewanti-wanti agar nahkoda PLN yang baru bisa membawa visi dan kultur perusahaan listrik pelat merah ini lebih visioner dan terbuka.

"Dirut baru PLN harus membawa PLN menjadi BUMN yang inklusif bukan ekstraktif dan parasitik. Jika tidak maka masalah PLN tidak akan selesai dan berada dalam posisi kehancuran," tegasnya.

Tak hanya itu, Darmadi juga mengingatkan agar Dirut PLN yang baru bisa meminimalisir kepentingan-kepentingan pragmatis.

"Harus bisa melepaskan cengkeraman kekuatan oligarki politik dan ekonomi. Dirut PLN harus bawa PLN jadi BUMN inklusif," tandas Legislator dari dapil DKI Jakarta III meliputi Jakarta Barat, Utara dan Kepulauan Seribu itu.

Diketahui, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) melakukan pergantian atas manajemen PT PLN (Persero). Direktur Utama yang saat ini dijabat oleh Zulkifli Zaini digantikan oleh Darmawan Prasodjo yang sebelumnya merupakan Wakil Direktur Utama PLN.

tag: #pln  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

Cak Imin Harap Pilkada 2024 Tak Terjadi Manipulasi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 06 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berharap pilkada 2024 berjalan objektif. Hal itu diutarakan Cak Imin dalam acara "Pembekalan Bacakada" di Vasa Hotel ...
Berita

Kolaborasi GPMB dan Amway Memberikan Edukasi Kesehatan untuk Generasi Muda dan Kalangan Pendidik

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)– Gerakan Pembudayaan Minat Baca (GPMB), organisasi sosial mitra Perpustakaan Nasional RI, berkolaborasi dengan Amway dan Amway Care Foundation, menyelenggarakan ...