Berita
Oleh Emka Abdullah pada hari Kamis, 13 Agu 2015 - 07:23:53 WIB
Bagikan Berita ini :

Gaya Jokowi Libatkan KPK Di Awal Susun Kabinet Hanya Pencitraan

80uchok sky.jpg
Uchok Sky Khadafi (Sumber foto : Indra Kusuma)


JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Direktur Center Budget Analisys (CBA) Ucok Sky Khadafi menyayangkan Presiden Joko Widodo yang mengangkat sejumlah menteri tanpa melibatkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Padahal, pada saat awal pembentukan kabinet Oktober2014 lalu, Jokowi melibatkan KPK dengan mengirimkan daftar nama calon menteri ke KPK. Pendapat KPK terhadap nama-nama calon menteri waktu itu pun menjadi pertimbangan Jokowi dalam memilih menteri.

"Itu artinya Jokowi tidak konsisten dengan komitmennya untuk melakukan pemberantasan korupsi. Di sisi lain, Jokowi sebenarnya hanya menjadikan KPK sebagai alat pencitraan saja," ujar Ucok kepada TeropongSenayan di Jakarta, Kamis (13/8/2015).

Ucok menammbahkan jika reshuffle kabinet yang dilakukan Jokowi menimbulkan respon negatif dari pasar merupakan sesuatu yang wajar. Apalagi, lanjut Ucok, dalam jajaran menteri yang baru dilantik, terdapat nama Darmin Nasution, mantan Dirjen Pajak.

Darmin sempat beberapa kali diperiksa KPK sebagai saksi terkait kasus mafia pajak yang dilakukan pegawak kantor Ditjen Pajak Gayus Tambunan. "Wajar kalau pasar merespon negatif terhadap menteri-menteri baru. Sebagian orang kalau liat pak Darmin akan ingat kasus Gayus Tambunan," papar Ucok.

Ucok juga menyayangkan Jokowi yang tidak memanfaatkan momen reshuffle kabinet untuk memperbaiki pemerintahannya dengan memilih orang yang punya kemampuan dan bersih.(ss)

tag: #pencitraan jokowi  #kpk  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fraksi PKS Sangat Kecewa AS Veto Keanggotaan Penuh Palestina di PBB

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 20 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini sangat kecewa dan menyesalkan sikap Amerika Serikat (AS) yang memveto draf resolusi untuk mengakui secara penuh keanggotaan Palestina di ...
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...