Berita
Oleh Yunan Nasution pada hari Jumat, 21 Agu 2015 - 17:41:12 WIB
Bagikan Berita ini :

Gempar, Pria di Banyuwangi Bernama Tuhan

62Tuhan.jpg
Sebuah identitas warga di Banyuwangi bernama Tuhan (Sumber foto : kompas.com)

BANYUWANGI (TEROPONGSENAYAN) - Dusun Krajan, Desa Kluncing, Kecamatan Licin, Banyuwangi mendadak jadi bahan perbincangan. Pasalnya, ada seorang warga yang bernama "Tuhan".

Nama ayah dua anak itu memang Tuhan. Oleh warga sekitar, Tuhan biasa dipanggil Toha. (Baca juga: JJ Rizal Sebut Rumah Ahok Juga Layak Digusur Karena Kawasan Resapan)

Tuhan tak tahu kenapa kedua orangtuanya memberikan nama tersebut. "Bapak dan ibu saya sudah meninggal. Nama kakak-kakak saya juga seperti orang kebanyakan," ujar Tuhan ketika ditemui, Jumat (21/8).

Pria yang juga berprofesi sebagai tukang kayu ini juga tak merasa aneh dengan nama yang disandangnya. (Baca juga: Diminta Jadi Advokat Warga Kampung Pulo, Ini Jawaban Yusril)

"Hanya, beberapa minggu terakhir ini, banyak yang tanya nama saya yang sebenarnya. Mereka tidak percaya nama saya Tuhan. Ya sudah, saya kasih (lihat) KTP saya saja," kata pria kelahiran 30 Juni 1973 itu.

Tuhan merupakan anak bungsu dari 7 bersaudara dari pasangan Jumhar dan Dawiyah. Saudara-saudaranya bernama Juni, Aisyah, Halifah, Ainan, Nasiah, dan Isroli. "Saya asli Desa Kluncing sini," ujarnya.

Sementara itu, Husnul Hotimah, istri Tuhan, mengaku tidak masalah dengan nama unik yang disandang oleh suaminya.

"Sama sekali tidak jadi beban. Sama orang-orang malah sering buat guyonan. (Mereka bilang), saya menikah sama Tuhan dan rumah Tuhan ada di Desa Kluncing, Banyuwangi," katanya sambil tersenyum.(kompas/yn)

tag: #warga banyuwangi  #tuhan  #banyuwangi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Konsisten Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan Lewat TJSL, Bank DKI Raih Penghargaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 07 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah aktif Bank DKI dalam mendukung Pembangunan Berkelanjutan lewat Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) kembali ...
Berita

Aktivis 98 Sarankan Prabowo Gandeng KPK, BPK dan PPATK Saat Susun Kabinet

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Aktivis 98, Uchok Sky Khadafi menyarankan agar presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto meminta saran dan masukan dari KPK, BPK RI dan PPATK dalam menyusun formasi ...