Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Kamis, 15 Okt 2015 - 14:12:42 WIB
Bagikan Berita ini :

Rieke Dyah Pitaloka Resmi Pimpin Pansus Pelindo II

90IMG_20151015_123621.jpg
Teguh Juwarno, Rieke Dyah Pitaloka, Fadli Zon (Sumber foto : Bara Ilyasa/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Rapat perdana Panitia Khusus (pansus) Pelindo II DPR RI hanya dihadiri 16 orang dari enam fraksi.

Rapat yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon menyatakan, meski dihadiri oleh hanya 16 orang, rapat tersebut kuorum sehingga dapat dilanjutkan.

"Rapat Pansus Pelindo II dihadiri oleh 16 orang dari enam fraksi, jadi rapat ini dinyatakan kuorum," ujar Fadli Zon saat memimpin rapat, Jakarta, Kamis (15/10/2015).

Dari pantuan TeropongSenayan, fraksi yang tak hadir dalam rapat tersebut adalah F-PPP, F-PKS, F-Partai NasDem dan F- Partai Hanura.

Meski demikian, rapat pansus tersbut sepakat memilih pimpinan dengan Ketua Rieke Dyah Pitaloka dari F-PDIP, Wakil Ketua Aziz Syamsudin dari F-Partai Golkar, Wakil Ketua Desmon J Mahesa dari F-Partai Gerindra dan Wakil Ketua Teguh Juwarno dari F-PAN.

"Saya serahkan palu sidang kepada Rieke Dyah Pitaloka untuk memimpin rapat selanjutnya. Dalam waktu 60 hari akan dilaporkan dalam sidang paripurna untuk perkembangan pansus Pelindo II," ungkap politisi Partai Gerindra itu. (mnx)

tag: #kasus Pelindo II  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
thejoint
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MKD Gelar Sidang Terbuka di Kasus Uya Kuya Cs, DPR Tunjukkan Sebagai Lembaga yang Tak Anti-Kritik

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 03 Nov 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI yang menggelar sidang awal terkait pelanggaran etik lima anggota DPR yang dinonaktifkan partainya buntut kasus "joget DPR" ...
Berita

Banyak Warga RI Berobat ke Luar Negeri, Komisi IX DPR Dorong Peningkatan Layanan Kesehatan Nasional

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Yahya Zaini berpandangan pemerintah perlu meningkatkan kualitas layanan kesehatan nasional dan menjamin perlindungan hak pasien. Hal ini ...