Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Rabu, 18 Jan 2017 - 11:48:03 WIB
Bagikan Berita ini :

DPR Puji Pernyataan Tegas Panglima TNI Soal Ormas Intoleran

45GatotNurmantyo.jpg
Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Anggota Komisi I DPR RI Charles Honoris mengatakan, pihaknya mengapresiasi pernyataan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo yang menyebutkan bahwa TNI siap menghadapi ormas anti-Pancasila.

"Statement yang sudah kami tunggu sejak lama akhirnya disampaikan secara tegas oleh panglima TNI," ujar politisi PDIP ini di kompleks Parlemen Jakarta, Rabu (18/1/2017).

Saat ini, lanjut Charles, kebhinekaan Indonesia sedang diganggu oleh aksi-aksi Ormas intoleran. Tindakan mereka, kata dia, selama ini meresahkan publik, mengganggu ketertiban umum dan mengancam persatuan bangsa.

"Mereka berani karena mungkin merasa dibeking oleh orang-orang kuat," tandasnya.

Jadi, kata dia, pernyataan tegas Panglima TNI mematahkan itu semua.

Menurutnya, sebagai garda terdepan pertahanan NKRI, TNI punya kewajiban untuk melindungi NKRI dari perpecahan termasuk dalam hal ini menghadapi ormas intoleran.

"Sikap tegas TNI tentunya bisa mempermudah proses penegakan hukum yang dilakukan oleh kepolisian. Soliditas TNI-Polri adalah kunci membuat Indonesia aman dan menjaga stabilitas politik nasional," katanya.(yn)

tag: #komisi-i  #ormas  #tni  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement