Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 21 Agu 2017 - 07:24:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Insiden Bendera Terbalik, Begini Reaksi Warga Perbatasan RI-Malaysia

67benderaterbalik.jpg
Bendera Merah Putih dicetak terbalik dalam buku panduan Sea Games Kuala Lumpur 2017, Malaysia (Sumber foto : ist)

KAPUAS HULU, KALBAR (TEROPONGSENAYAN)--Masyarakat di perbatasan Indonesia-Malaysia di Kecamatan Badau, Kapuas Hulu Kalimantan Barat menuntut pemerintah Malaysia untuk meminta maaf secara resmi dan terbuka atas insiden Bendera Merah Putih terbalik dalam buku panduan SEA Games, Kuala Lumpur 2017.

"Kami warga perbatasan yang mencintai Indonesia sangat kecewa, bendera Merah Putih merupakan simbol negara justru dipasang terbalik. Kami minta Kepala Negara Malaysia menyampaikan permintaan maaf secara resmi dan terbuka kepada Indonesia," kata salah satu tokoh perbatasan Indonesia - Malaysia, Kecamatan Badau, Kapuas Hulu Kalimantan Barat, Heny Sudayat, Minggu (20/8/2017).

Ia mengatakan kesalahan seperti itu sangat tidak pantas terjadi karena menyangkut simbol negara. Apalagi SEA Games merupakan ajang bergensi antarnegara, bukan tingkat antar Rukun Tetangga (RT). Selaku warga perbatasan Sudayat meminta Pemerintah Indonesia tegas dan bijak dalam menyikapi persoalan tersebut.

"Bendera Merah Putih simbol negara Indonesia yang memiliki sejarah atas pengorbanan para pahlawan, jangan sampai itu dianggap remeh," tutur Sudayat.

Ia menegaskan agar Kepala Negara Malaysia menyampaikan permintaan maaf secara langsung, resmi dan terbuka. "Kami tidak terima simbol negara yang kami cintai disepelekan seperti itu, NKRI itu harga mati," kata Sudayat. (plt/rep)

tag: #sea-games  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement