Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Kamis, 08 Feb 2018 - 13:18:16 WIB
Bagikan Berita ini :

Fahri: Saya Banyak Mendengar Ada Percaloan di KPK

13Fahri-Hamzah.jpg
Fahri Hamzah (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah mengomentari ditangkapnya penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) gadungan.

Penyidik KPK palsu itu ditangkap aparat kepolisian lantaran menipu seorang saksi kasus gratifikasi yang menjerat Gubernur Jambi Zumi Zola.

"Mereka boleh mengatakan ini semua gadungan tetapi dimanapun ada kekuasaan yang begitu besar tanpa pengawasan, calonya pasti merajalela," kata dia saat dihubungi wartawan, Kamis (8/2/2018).

Meski begitu, Fahri mengaku kerap mendapatkan informasi adanya percaloan di tubuh KPK untuk menawarkan penyelesaian kasus.

"Saya sudah mendengar banyak percaloan di dalam KPK. Termasuk calo-calo resmi seperti Nazaruddin yang mempunyai koneksi kuat di dalam KPK," beber Fahri.

Kondisi ini, kata Fahri, sangat berbahaya bagi masa depan bangsa. Ia mengganggap hal tersebut berdampak buruk bagi penegakan hukum di Indonesia.

"Ini fatal akan terjadi ledakan di masa depan," tegasnya.

Sebelumnya, Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya baru - baru ini menangkap komplotan pelaku penipuan yang mengaku sebagai penyidik KPK.

Komplotan ini terdiri dari 4 orang dan mengaku sebagai penyidik KPK serta menawarkan penyelesaian kasus dengan meminta uang Rp 150 juta.

Korban diketahui bernama Endria Putra, seorang konsultan jasa konstruksi di Jambi. Dia juga merupakan saksi kasus Gubernur Jambi Zumi Zola.

Endria sempat mentransfer Rp 10 juta sebelum akhirnya tahu komplotan itu palsu dari penyidik KPK asli yang sedang memeriksanya.(yn)

tag: #fahri-hamzah  #kpk  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fadel Muhammad: Fungsi Pengawasan DPD Fokus pada Masalah-Masalah di Daerah

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad mengatakan fungsi pengawasan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) harus lebih diperkuat dalam pengawasan terhadap pemerintah daerah. ...
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...