Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Sabtu, 29 Sep 2018 - 19:43:38 WIB
Bagikan Berita ini :

Terobosan Baru, Kalapas Banjarbaru Gelar Kegiatan Keagamaan Bareng Napi

42IMG-20180929-WA0099.jpg.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Lembaga permasyarakatan Banjarbaru mengadakan kegiatan keagaaman bagi pegawai, pejabat struktural dan narapidana untuk melaksanakan sholat tahajud hingga belajar membaca Al-quran.

Kepala Lapas Banjarbaru Abdul Azis menjelaskan, kegiatan ini akan rutin dilaksanakan setiap dua minggu sekali. Tujuannya, agar pegawai lapas memiliki mental dan spiritual yang kokoh serta menjadi contoh bagi warga binaan.

"Dengan adanya pembinaan pegawai seperti ini diharapkan seluruh petugas bisa menjadi tauladan yang baik bagi WBP, keluarga dan masyarakat. Tidak goyah dihantam godaan yang bisa berakibat fatal seperti narkoba dan lainnya. Sehingga diharapkan tercipta hubungan yang harmonis dimana saja petugas itu berada," kata Abdul Azis melalui keterangan pers yang diterima awak media, Sabtu (29/9/2018).

Aziz melanjutkan, kegiatan pembinaan tersebut akan selalu dimulai dengan sholat tahajud hingga tausiah yang diisi oleh ustad dari luar.

Ia berharap, kegiatan tersebut dapat diikuti oleh seluruh pegawai dan narapidana Lapas Banjarbaru.

"Kegiatan yang mengambil tempat di Masjid Al Ikhlas Lapas Banjarbaru, juga dihadiri oleh Kalapas dan seluruh pejabat struktural. Kegiatan diawali dengan sholat tahajud 2 rakaat dan diakhiri dengan sholat sunat witir 3 rakaat. Setelah itu dilanjutkan dengan pembelajaran kitab suci Al Quran, kemudian dilanjutkan dengan sholat shubuh berjamaah dan di akhiri dengan tausyiah," jelasnya.

Aziz juga mengutip perkataan ustad saat memberikan tausiah bahwa Al-quran dan Hadits merupakan pedoman hidup yang harus selalu dipegang oleh seluruh manusia terutama pegawai Lapas Banjarbaru.

"Sang ustadz menyampaikan bahwa agar segala tingkah laku kita sehari-hari bercermin pada Al Quran dan Al Hadist, sehingga kita selalu berada dijalan-Nya yaitu jalan orang yang di ridhoi-Nya bukan jalan orang yang di murkai-Nya," ujar Aziz. (Alf)

tag: #kemenkumham  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Buka Puasa Bersama Komunitas Morgan Sports Club, Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Tingkatkan Solidaritas Kebangsaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Ketua Dewan Pembina komunitas otomotif mobil klasik asal Inggris Morgan Sports Car Club Indonesia (MSCCI) dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia ...
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...