Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Rabu, 26 Des 2018 - 15:13:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Bamsoet Minta POM TNI Ungkap Motif Penembakan Letkol Dono

97806834_720.jpg.jpg
Letkol Cpm Dono Kuspriyanto tewas di dalam mobil yang dikendarainya usai ditembak oleh orang tak dikenal di Jatinegara, Jakarta Timur. (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua DPR RI Bambang Soesatyo meminta Polisi Militer TNI (POM TNI) mengusut tuntas kasus penembakan Letkol Dono Kupriyanto, yang terjadi pada Selasa (25/12/2018) malam, di Jatinegara, Jakarta Timur.

Bamsoet panggilan akrabnya, meminta POM TNI menyelidiki dan mengungkap motif dibalik penembakan tersebut.

"POM TNI harus menyelidiki dan mengungkap motif dibalik penembakan yang dilakukan oleh pelaku, serta diharapkan proses penyelesaian kasus penembakan dapat dilaksanakan secara transparan dan berkeadilan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku," kata Bamsoet dalam pesan singkatnya, Rabu (26/12/2018).

Dia juga meminta anggota TNI tidak terpancing dan terprovokasi dengan kasus penembakan tersebut. Bamsoet minta kasus itu diserahkan sepenuhnya kepada proses hukum dan aparat yang berwenang.

Diketahui, Letkol Dono ditembak mati saat mengendarai mobil dinasnya di kawasan Jatinegara Barat, Jakarta Timur. Dono ditembak oleh seseorang yang mengendarai sepeda motor Yamaha N-Max.

Pelaku penembakan telah ditangkap. Ternyata pelaku merupakan anggota TNI AU berinisial JR. Belum diketahui motif penembakan sehingga menghilangkan nyawa Letkol Dono tersebut. (Alf)

tag: #bamsoet  #dpr  #tni  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...