Oleh pamudji pada hari Senin, 09 Des 2019 - 20:44:08 WIB
Bagikan Berita ini :

Temui Jokowi, Ahok-Nicke Bicarakan Tiga Masalah Ini

tscom_news_photo_1575899048.jpeg
Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawatidan Komisaris Utama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnomo (Ahok) bersama Direktur Utama Nicke Widyawati menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/12/2019).

"Kita sampaikan di dalam mengenai kesiapan untuk penerapan B30. Jadi kita akan jalankan, semuanya sudah siap penerapan B30 di semua Terminal Bahan Bakar Minyak dan semua SPBU," kata Nicke di halaman Istana Negara, Jakarta, Senin (9/12/2019).

Menurut Nicke, dia juga melaporkan tentang progres pembangunan kilang minyak dan sejumlah pabrik petrokimia.

"Hal ketiga kami menerapkan digitalisasi SPBU. Kami akan menerapkan program itu agar bisa memonitor penyaluran BBM subsidi," ujar Nicke.

Sementara itu Ahok menyampaikan pesan Presiden Jokowi yakni memperbaiki industri petrokimia untuk memproduksi komoditas petrokimia sebagai subtitusi impor.

"Presiden ingin memperbaiki defisit neraca perdagangan kita. Kunci paling besar sektor petrokimia dan migas," jelas Ahok.

Pemerintah menargetkan pembangunan industri petrokimia rampung dalam 3-4 tahun.(plt)

tag: #pt-pertamina  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement