Oleh Bachtiar pada hari Minggu, 23 Agu 2020 - 21:44:38 WIB
Bagikan Berita ini :

Peringati HUT ke 22, PAN Luncurkan Program WiFi Gratis

tscom_news_photo_1598193878.jpg
Zulkifli Hasan Politikus PAN (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Partai Amanat Nasional (PAN) mencanangkan dan meluncurkan program bernama #WifiGratisPAN di peringatan HUT ke 22, Minggu (23/8/2020).

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan memerintahkan seluruh kantor DPW dan DPD untuk menyediakan fasilitas Wifi Gratis, bekerjasama dengan Kelurahan, RW, RT setempat.

"Lalu juga mengundang anak-anak dan para guru di sekitar kantor PAN serta mengatur anak-anak tetap mendapatkan akses pembelajaran jarak jauh sesuai dengan protokol kesehatan," tegas Zulhas dalam pidato di peringatan HUT PAN ke 22 secara virtual.

Zulhas juga memerintahkan dan menantang seluruh anggota legislatif di daerah agar menjalankan program yang sama untuk mensukseskan #WifiGratisPAN ini.

"Saya rasa ini bukan hal yang terlalu sulit untuk dilakukan oleh seluruh kader PAN di Indonesia ini. Tunjukkan bahwa PAN bisa menjadi solusi untuk negeri, bisa memberi bakti nyata untuk Indonesia," tegas Zulhas.

Zulhas meminta, agar para kader harus memberikan harapan dan jalan keluar bagi kesulitan rakyat yang disebabkan oleh dampak dari pandemi Corona atau Covid-19.

"Di tengah pandemi Covid-19 serta ancaman krisis multidimensional, partai politik dituntut untuk menjadi solusi bagi persoalan bangsa yang sedang dihadapi. Bukan memperkeruhnya dengan mengedepankan kepentingan kelompok dan golongan," kata Zulhas.

Zulhas menegaskan, kader-kader PAN di seluruh Indonesia harus terjun langsung membantu masyarakat yang sedang kesulitan.

Zulhas menambahkan, Bakti Nyata Untuk Indonesia, kalimat yang menjadi tagline HUT PAN ke-22 ini, harus benar-benar terasa oleh masyarakat.

"Setelah seluruh kader PAN sudah berjuang serentak untuk menyumbang sembako dalam beberapa bulan terakhir untuk membantu rakyat yang kurang mampu," tandas Zulhas.

tag: #politik  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement