Berita
Oleh Alfian Risfil pada hari Selasa, 21 Feb 2017 - 16:04:44 WIB
Bagikan Berita ini :

Dari 101 Pilkada 2017, PBNU: Hanya Ahok yang Hembuskan Isu Agama

26ahok-1.jpg
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Saksi ahli agama dari Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Miftahul Akhyar menyesalkan ulah terdakwa Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang menyinggung soal surat Al-Maidah 51 di Kepulauan Seribu.

Miftahul mengatakan, jika Ahok tak menyinggung kitab suci Al-Quran agama Islam, situasi Ibu Kota akan menjadi kondusif.
‎‎
"Seharusnya tak perlu bicara demikian," kata dia saat menjadi saksi di sidang ke-11 kasus penistaan agama Ahok, di Kementerian Pertanian, Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (21/2/2017).

Wakil Rois Aam PBNU ini menilai, perbuatan Ahok tersebut ceroboh. Akibatnya, polemik soal surat Al-Maidah Ayat 51, dan itu hanya terjadi di Ibu Kota Jakarta.

Dia mengungkapkan, dari 101 wilayah yang menggelar Pilkada 2017, tidak ada satupun isu agama yang dihembuskan untuk menjatuhkan pesaingnya.

"Saya rasa, hanya terdakwa (Ahok) ini saja yang berbicara soal ini, sehingga menjadi polemik yang seharusnya tak perlu terjadi," ungkapnya

Seperti diketahui, saat ini Ahok berstatus sebagai terdakwa dalam perkara dugaan penistaan agama. Jaksa Penuntut Umum (JPU) mendakwa Ahok dengan Pasal 156 a KUHP tentang penistaan agama dengan ancaman penjara paling lama lima tahun.‎(yn)

tag: #ahok  #pbnu  #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...