Berita
Oleh Syamsul Bachtiyar pada hari Minggu, 02 Jul 2017 - 22:40:48 WIB
Bagikan Berita ini :

Obama Ditengarai Jadi Broker Freeport, Pemerintah Perlu Waspada

62IMG-20170702-WA0071.jpg
Anggota Komisi I DPR RI Sukamta (Sumber foto : Istimewa )

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Anggota Komisi I DPR RI Sukamta mengatakan, kunjungan seorang mantan Presiden apalagi dari negara sebesar Amerika Serikat tentu tidak bisa lepas dari persepsi bermuatan politik.Tak terkecuali dengan kedatangan Barrack Obama ke Indonesia. Pemerintah diminta waspada.

"Saya kira kita tetap perlu memberi apresiasi positif kepada Barack Obama mantan Presiden AS yang berkunjung ke Indonesia dan melakukan berbagai rangkaian kegiatan. Ini bisa mendorong hubungan yang positif antara Indonesia dengan AS," kata politikus PKS itu di Jakarta, Minggu (02/7/2017).

Secara khusus Sukamta yang juga Ketua Bidang Pembinaan dan Pengembangan Luar Negeri (BPPLN) PKS tidak menampik jika ada isu muatan politik dan ekonomi dalam kunjungan Obama.

"Banyak di antara mantan pejabat AS yang berperan menjadi diplomat senior, sebagian bekerja untuk pemerintah, NGO dan juga swasta. Kita kenal Jimmy Carter mantan presiden AS yang sangat aktif menjadi mediator AS dalam berbagai isu internasional," ungkap dia.

Menurutnya, Freeport McMoran merupakan perusahaan yang strategis bagi AS. Secara khusus Freeport Indonesia paling menguntungkan di banding perusahaan lain dalam kelompok Freeport. Freeport mendukung pendanaan beberapa program pemerintah AS. Di saat AS alami krisis ekonomi, Freeport turut menjadi tulang punggung ekonomi AS di masa Obama.

"Saya tidak punya data yang cukup apakah Pak Obama adalah "broker" Freeport, tetapi analisa seperti ini bisa jadi pertimbangan pemerintah RI untuk melakukan kajian yang lebih dalam sehingga dalam pengambilan kebijakan tidak merugikan NKRI, khususnya terkait tambang-tambang di Indonesia yang banyak dikuasai asing," pungkasnya.(dia)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fadel Muhammad: Fungsi Pengawasan DPD Fokus pada Masalah-Masalah di Daerah

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad mengatakan fungsi pengawasan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) harus lebih diperkuat dalam pengawasan terhadap pemerintah daerah. ...
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...