Berita
Oleh Amelinda Zaneta pada hari Jumat, 14 Sep 2018 - 17:56:38 WIB
Bagikan Berita ini :

Hanura Diprediksi Gagal ke Senayan, OSO Ragukan Survei LSI

90Oesman-Sapta2.jpg.jpg
Oesman Sapta Odang (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) mengaku tak percaya dengan survei yang dirilis Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA. Hasil temuan LSI, Hanura salah satu parpol yang diperkirakan tidak akan lolos ke parlemen.

Ia enggan menanggapi hasil survei tersebut lantaran pemilu legislatif belum dimulai.

“Jadi pertanyaannya cuma satu, sederhana, yang mensurvei itu siapa? Dan yang nyuruh survei itu siapa?. Kedua, kita ga perlu beranggapan permainan (Pemilu, red) sedang berjalan,” ujarnya di Kompleks Parlemen DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (14/9/2018).

Baca juga: 6 Parpol Ini Diprediksi Tak Lolos ke Senayan

OSO menuding, hasil survei tersebut berpotensi mengkerdilkan suatu partai.

“Jadi tidak usah kita merekayasa sendiri biarkan satu pertarungan harus secara demokrasi. Jangan juga dihambat dihalangi atau ada kelompok-kelompok tertentu mengkerdilkan partai-partai khusus atau partai lain dan membesarkan partai-partai lain itu juga tidak fair,” ujarnya.

Baca juga: Diprediksi Tak Lolos Parlemen, PKS: Survei Bukan Kitab Suci

Berdasarkan hasil survei LSI Denny JA, berikut enam parpol yang diprediksi tidak lolos ke Senayan:

1. Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) 0,6 persen
2. Partai Bulan Bintang (PBB) 0,2 persen
3. Partai Solidaritas Indonesia (PSI) 0,2 persen
4. Partai Berkarya 0,1 persen
5. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) 0,1
6. Partai Garuda dipilih 0,1 persen responden

Sementara itu, ada lima partai yang terancam tidak lolos ambang batas parlemen, yaitu:

1. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) 3,9 persen
2. Partai Persatuan Pembangunan (PPP) 3,2 persen
3. Partai Nasional Demokrat (NasDem) 2,2 persen
4. Partai Persatuan Indonesia (Perindo) 1,7 persen
5. Partai Amanat Nasional (PAN) 1,4 persen.(yn)

tag: #partai-hanura  #pemilu-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...
Berita

DPR Sahkan RUU Daerah Khusus Jakarta Jadi UU

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi Undang-Undang (UU). Pengesahan dilakukan pada Rapat Paripurna DPR RI ke-14, di ...