Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Sabtu, 26 Jan 2019 - 19:33:07 WIB
Bagikan Berita ini :

Rocky Gerung Sebut Jokowi Pantasnya Jadi Kepala Keluarga

14rocky-gerung_20180918_155958.jpg.jpg
Rocky Gerung (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pengamat politik Rocky Gerung menjadi salah satu narasumber dalam deklarasi alumni Perguruan Tinggi Seluruh Indonesia (APTSI) di gedung Padepokan Pencak Silat, Taman Mini Indonesia, Jakarta, Sabtu (26/1/2019).

Dalam diskusi ini, Rocky menyindir Capres petahana Jokowi yang menurutnya lebih layak untuk menjadi kepala keluarga ketimbang kepala negara.

Rocky awalnya bicara soal kebijakan-kebijakan Jokowi yang dinilai tidak mencerdaskan dan tidak merakyat. Dia juga menyindir gaya bahasa tubuh Jokowi dalam gelaran Pilpres 2019.

"Coba lihat gaya bahasa Pak Jokowi itu layak untuk menjadi kepala keluarga bukan kepala negara. Gaya bahasa tubuh Pak Jokowi saya kira anda bisa menilai sendiri," kata Rocky.

Rocky kembali menyindir deklarasi alumni Universitas Indonesia yang mendukung pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin. Dia mengaku tak diundang ke acara tersebut padahal dirinya mengabdi untuk UI selama 15 tahun.

"Saya itu ngajar 15 tahun lebih di Universitas Indonesia. Waktu deklarasi di kubu sebelah, mereka pakai baju diseragamkan. Apa iya alumni mau dibegitukan," ucap Rocky.

"Saya mau masuk UI dilarang. Ada spanduk menolak Rocky Gerung masuk ke kampus UI. Saya ngabdi mengajar di UI selama 15 tahun tanpa dibayar. Tapi ya sudah," tambahnya.

Rocky juga membantah dirinya bagian dari tim sukses Prabowo-Sandiaga. Namun, Rocky ingin gelaran Pilpres 2019 bisa berjalan sukses.

"Saya bukan tim sukses pak Prabowo. Enggak. Saya cuma mau Pilpres berjalan sukses, aman tanpa kecurangan," tandasnya. (Alf)

tag: #rocky-gerung  #jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...
Berita

DPR Sahkan RUU Daerah Khusus Jakarta Jadi UU

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi Undang-Undang (UU). Pengesahan dilakukan pada Rapat Paripurna DPR RI ke-14, di ...