Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Jumat, 26 Jun 2015 - 05:08:01 WIB
Bagikan Berita ini :

Kesal, Amien Rais Tuding Pemerintah Jokowi Tak Punya Tanggung Jawab

86medium_44AmienRais_eko.JPG
Amien Rais (Sumber foto : Eko S Hilman/TeropongSenayan)

TEROPONGSENAYAN (JAKARTA)--Pendiri Partai Amanat Nasional (PAN) kecewa dan kesal terhadap pemerintah Presiden Jokowi. Dia menilai pemerintah cuek dan tak tanggungjawab atas beban ekonomi yang mencekik rakyat.

"Orang awampun tahu (bahwa pemerintah-red) seperti tidak tahu arti tanggungjawab, tidak memiliki sense of crisis," ujar Amien Rais saat usai buka puasa di rumah dinas Ketua MPR Zulkifli Hasan Widyachandra, Jakarta Kamis malam (25/6/2015).

Menurut Amien Rais kondisi perekonomian saat ini sudah bisa dikatakan terpuruk. Harga bahan kebutuhan pokok terus merangkak naik. Pertumbuhan ekonomi melambat yang mengancam terjadinya PHK dimana-mana.

"Politik gonjang-ganjing terus. Ini sangat berbahaya jika dibiarkan terus menerus. Karena harapan yang tinggi tiba-tiba berhenti atau kandas. Dari dukungan masif bisa jadi ketidakpuasan masif," ujar Amien yang juga besan Zulkifli ini.

Amien mengingatkan tanpa tindakan tegas, kondisi bisa menggelincir tak terkendali. Rakyat bisa menganggap dikelabuhi akan menjerit dan marah. Tanpa ada reshuflle kabinet oleh Presiden Jokowi, Amin meramal situasi makin buruk.(ris)

tag: #amien rais  #akbar tandjung  #kahmi  #zulkifli hasan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Soroti Kasus Megakorupsi Poyek Fiktif Telkom Rp 431 M, Legislator: Perampokan Terang-terangan!

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 03 Jul 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam menyoroti soal skandal korupsi proyek fiktif senilai Rp 431 miliar. Menurutnya, kasus megakorupsi di tubuh Telkom ini bukan hanya ...
Berita

Direktur Rumah Sakit Indonesia Tewas Akibat Serangan Israel, Sukamta: Kejahatan yang Luar Biasa

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Al Jazeera melaporkan 67 orang tewas dalm waktu 24 jam (2/7) di Palestina. Dari 67 orang itu, 11 orang yang tewas di antaranya saat menunggu bantuan kemanusiaan. Mereka ...