Berita
Oleh M Anwar pada hari Selasa, 16 Mei 2017 - 13:44:13 WIB
Bagikan Berita ini :

Ahok Mengaku Kapok Terjun ke Dunia Politik

5Ahok-sedang-mikir.jpg
Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) (Sumber foto : Istimewa)

DEPOK (TEROPONGSENAYAN)--Tim kuasa hukum Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) hari ini menjenguk kliennya itu di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok. Ahok pun 'curhat' kepada pengacaranya bahwa ia menyesal terjun ke dunia politik.

Pernyataan Ahok itu disampaikan salah seorang tim kuasa hukumnya, Teguh Samudra. Menurutnya, terpidana kasus penodaan agama tersebut lebih memilih bagi pebisnis ketimbang bergelut di dunia politik.

“Pesan khususnya, kita enakan bisnis, cari duit banyak dengan bisnis. Bisnis apa saja, bisa bisnis minyak, kelapa sawit. Dia (Ahok) tidak tertarik dengan politik lagi. Enakan jadi pebisnis katanya. Dia bilang, saya mau jadi Gubernur aja begini, apalagi mau jadi yang lain,” kata Teguh usai menjenguk Ahok, Selasa (16/5/2017).

Teguh menceritakan bahwa Ahok kini lebih religius lantaran banyak menghabiskan waktu membaca Al Kitab.

“Pak Ahok sehat, terlihat semangat dan ceria. Dia juga cerita banyak tentang aktivitasnya yang selalu membaca kitab suci, selalu mengingat Tuhan dan olahraga serta menulis setiap harinya,” tuturnya.

Diketahui, majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Utara memvonis Ahok dua tahun penjara. Mantan bupati Belitung Timur itu juga harus mendekam di tahanan hingga putusan hukumnya final dan mengikat.

Ahok kini telah mendekam di Rumah Tahanan Brimob Kelapa Dua, Depok.(yn)

tag: #ahok  #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement